MSM TV, Beltim – Polres Belitung Timur melalui Sat Polairud Polres Belitung Timur melakukan Sambang Nusa Kepada Nelayan Di Tanjung Batu Itam Kecamatan Simpang Pesak Kabupaten Belitung Timur. Jumat (26/07/2024).
Kegiatan Sambang Nusa tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Belitung Timur AKBP Indra Feri Dalimunthe, S.H., S.I.K., M.H., dan didampingi oleh Kasat Polairud Polres Belitung Timur serta anggota Sat Polairud Polres Belitung Timur.
Dalam Kegiatan Sambang Nusa tersebut diadakan tatap muka dengan masyarakat nelayan serta berbagi informasi, dan menggelar dialog.
Selain itu Polres Belitung Timur melalui Sat Polairud juga melakukan bagi-bagi jaket keselamatan (life jacket) kepada masyarakat nelayan.
Kapolres Belitung Timur AKBP Indra Feri Dalimunthe, SH, SIK, MH mengatakan bahwa pembagian life jacket merupakan bentuk kepedulian Polri Khususnya Polres Belitung Timur dengan keselamatan masyarakat yang mata pencahariannya sebagai Nelayan.
Dirinya berharap dengan adanya bantuan berupa life jacket yang diberikan dapat membantu atau mendukung keselamatan para nelayan dalam menjalankan aktifitasnya untuk mencari ikan dilaut.
“Kami juga menghimbau agar masyarakat tetap berhati-hati, selalu memantau perkiraan cuaca dari BMKG guna menjaga keselamatan saat beraktifitas dilaut,” tutupnya.(ramli).