Dapur MBG (Makan Bergizi Gratis) yang berlokasi di Jalan Kampung Tambun Kapling No. 7, RT 02 RW 04, Desa Pahlawan Setia, mengalami keterlambatan dalam menerima pasokan bahan pokok

9
0

MediaSuaraMabes, Bekasi – Hal tersebut disebabkan karena akses jalan menuju lokasi dapur tergenang banjir, sehingga kendaraan pengangkut logistik sulit melintas.

Genangan air yang cukup tinggi membuat distribusi bahan makanan seperti beras, sayur-mayur, dan bahan pokok lainnya tidak dapat masuk tepat waktu. Kondisi ini berdampak langsung pada proses operasional dapur MBG yang setiap harinya menyiapkan makanan bergizi bagi masyarakat.

Meski demikian, para petugas dapur MBG tetap berupaya maksimal agar pelayanan kepada warga tetap berjalan. Dengan memanfaatkan stok yang tersedia, kegiatan memasak tetap dilaksanakan sembari menunggu kiriman bahan pokok yang tertahan di luar lokasi.

Pengelola Dapur MBG berharap adanya perhatian dari pihak terkait, khususnya dalam penanganan banjir dan perbaikan akses jalan, agar distribusi logistik ke dapur dapat kembali normal dan pelayanan kepada masyarakat tidak terganggu.

Tuhfah Humairoh selaku SPPG menyampaikan kepeduliannya terhadap warga yang terdampak banjir di wilayah Desa Pahlawan Setia. Saat diwawancarai awak media, ia menegaskan bahwa pihaknya akan segera membagikan makanan gratis kepada warga yang mengalami kesulitan akibat bencana tersebut.

Menurut Tuhfah, banjir yang merendam pemukiman dan akses jalan membuat banyak warga kesulitan untuk beraktivitas, termasuk memenuhi kebutuhan makan sehari-hari. Oleh karena itu, melalui dapur MBG dan relawan yang terlibat, SPPG akan menyalurkan makanan siap saji agar dapat langsung dinikmati oleh warga terdampak.

“Kami ingin memastikan masyarakat yang terdampak banjir tetap mendapatkan asupan makanan yang layak dan bergizi. Ini bentuk kepedulian kami kepada sesama,” ujar Tuhfah Humairoh kepada awak media.

Ia juga berharap bantuan ini bisa sedikit meringankan beban warga yang tengah menghadapi musibah banjir, sembari menunggu kondisi kembali normal dan aktivitas masyarakat bisa berjalan seperti biasa.

Warga menyambut baik langkah tersebut dan mengapresiasi kepedulian SPPG serta seluruh pihak yang terlibat dalam penyaluran bantuan makanan gratis ini.

Warga sekitar juga berharap agar pemerintah daerah segera turun tangan, mengingat dapur MBG memiliki peran penting dalam mendukung program pemenuhan gizi masyarakat, terutama bagi anak-anak dan warga kurang mampu.

(Aan Hermawan)